Beranda Berita Umum

AWAL TAHUN 2026 KUA KECAMATAN PANJALU BERSAMA PEMDES CIOMAS, LAUNCHING PROGRAM “GEBER MASJID” SERTA TANAM POHON

DESA CIOMAS Friday, 09 January 2026 66 views
AWAL TAHUN 2026 KUA KECAMATAN PANJALU BERSAMA PEMDES CIOMAS, LAUNCHING PROGRAM “GEBER MASJID” SERTA TANAM POHON
DESA CIOMAS Umum 09 January 2026, 04:00 WIB 66 Pengunjung

Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Panjalu bekerja sama dengan Pemerintah Desa Ciomas melaksanakan Launching Program “GEBER MASJID” (Gerakan Beberesih Masjid) yang dilaksankan di Masjid Riyadul Jannah Dusun Baros salah Satu Masji Jami di Desa Ciomas dirangkaikan dengan kegiatan penanaman pohon di kawasan Bukit Baros, Desa Ciomas, pada [9/1/2026].

Kegiatan ini di hadiri juga oleh Unsur Muspika / Forkopimcam Kecamatan Panjalu yang bertujuan untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan masjid sebagai pusat ibadah umat Islam sekaligus meningkatkan kepedulian terhadap pelestarian lingkungan hidup. Program GEBER MASJID menjadi wujud sinergi antara KUA, pemerintah desa, dan masyarakat dalam membangun nilai-nilai religius yang selaras dengan kepedulian ekologis.

Acara launching dihadiri oleh Kepala KUA Kecamatan Panjalu beserta jajaran, Pemerintah Desa Ciomas, tokoh agama, tokoh masyarakat, pemuda, serta warga sekitar. Rangkaian kegiatan diawali dengan kerja bakti membersihkan area masjid, dilanjutkan dengan penanaman pohon di kawasan Bukit Baros sebagai upaya penghijauan dan pencegahan kerusakan lingkungan.

Kepala KUA Kecamatan Panjalu H. SAEPUL MILLAH,S.Ag dalam sambutannya menyampaikan bahwa masjid tidak hanya berfungsi sebagai tempat ibadah, tetapi juga sebagai pusat pembinaan umat dan kepedulian sosial. Melalui Program GEBER MASJID, diharapkan tercipta lingkungan masjid yang bersih, nyaman, serta mampu menumbuhkan kesadaran kolektif dalam menjaga alam sebagai amanah dari Allah SWT.

Pemerintah Desa Ciomas menyambut baik kegiatan ini dan berharap program serupa dapat terus dilaksanakan secara berkelanjutan. Dengan adanya kolaborasi lintas sektor, diharapkan tercipta masyarakat yang religius, peduli lingkungan, dan berkomitmen menjaga kebersihan serta kelestarian alam di wilayah Kecamatan Panjalu.

Setelah melaksanakan kegiatan Gerakan Beberesih Masjid (GEBER MASJID), Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Panjalu bersama Pemerintah Desa Ciomas melanjutkan kegiatan dengan Penanaman pohon di kawasan Bukit Baros. Kegiatan ini dilaksanakan bersama KCD Kehutanan Wilayah VII Ciamis yang diwakili oleh H. Amin Budiman.

Penanaman pohon tersebut merupakan bagian dari komitmen bersama dalam menjaga kelestarian lingkungan sekaligus mendukung program ekoteologi Kementerian Agama. Pohon-pohon yang ditanam merupakan titipan dari para calon pengantin (catin) yang mendaftarkan pernikahannya di KUA Kecamatan Panjalu sebagai bentuk kontribusi nyata dalam pelestarian alam.

H. Amin Budiman dari KCD Kehutanan Wilayah VII Ciamis menyampaikan apresiasinya atas kolaborasi lintas sektor yang terbangun antara KUA, pemerintah desa, dan instansi kehutanan. Menurutnya, kegiatan penanaman pohon ini memiliki nilai strategis karena tidak hanya berdampak pada penghijauan kawasan, tetapi juga menanamkan kesadaran ekologis sejak dini kepada masyarakat, khususnya pasangan calon pengantin.

Kepala KUA Kecamatan Panjalu H. Saepul Millah menyampaikan bahwa program penanaman pohon titipan calon pengantin merupakan inovasi pelayanan berbasis lingkungan yang selaras dengan nilai-nilai agama. Pernikahan tidak hanya dimaknai sebagai ikatan lahir batin, tetapi juga sebagai momentum untuk memulai kehidupan baru dengan kepedulian terhadap alam dan keberlanjutan lingkungan.

Melalui kegiatan ini, diharapkan tercipta sinergi yang berkelanjutan antara KUA, instansi terkait, dan masyarakat dalam menjaga kebersihan rumah ibadah serta kelestarian lingkungan hidup di wilayah Kecamatan Panjalu.

Pada kegiatan Gerakan Beberesih Masjid (GEBER MASJID) yang dirangkaikan dengan penanaman pohon di kawasan Bukit Baros, Devi Yulviana, A.Md, Kepala Desa Ciomas, menyampaikan sambutan dan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat dalam kegiatan tersebut.

Dalam sambutannya, Kepala Desa Ciomas Devi Yulviana,A.Md menyampaikan terima kasih kepada Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Panjalu, KCD Kehutanan Wilayah VII Ciamis, serta seluruh unsur masyarakat yang telah berpartisipasi aktif. Ia menilai kegiatan ini sebagai bentuk nyata kolaborasi lintas sektor dalam menjaga kebersihan rumah ibadah sekaligus melestarikan lingkungan hidup.

Devi Yulviana menegaskan bahwa Gerakan Beberesih Masjid dan penanaman pohon memiliki nilai strategis bagi masyarakat Desa Ciomas. Selain menciptakan lingkungan masjid yang bersih dan nyaman, kegiatan penanaman pohon juga menjadi langkah konkret dalam upaya penghijauan dan pelestarian salah satunya di kawasan Bukit Baros.

Ia berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan secara berkelanjutan serta menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk meningkatkan kepedulian terhadap kebersihan, keindahan, dan kelestarian lingkungan sebagai bagian dari pengamalan nilai-nilai keagamaan dan sosial di seluruh wilayah Desa Ciomas.

Author
DESA CIOMAS
DESA CIOMAS
DESA CIOMAS merupakan Desa yang berada di wilayah Kabupaten Ciamis Provinsi Jawa Barat